MasukDaftar

Users & Roles

Roles & Permission

Menu Roles & Permission adalah tempat di mana Anda dapat mengelola user Erista pada gereja Anda. Kami menganjurkan agar setiap pengurus gereja masing-masing memiliki akses Erista sehingga mereka dapat berkolaborasi bersama menggunakan Erista.

Beberapa hal yang kami anjurkan adalah:

  • Setiap Pendeta atau Gembala gereja memiliki akses Erista
  • Setiap pemimpin kelompok sel atau Small Group memiliki akses Erista
  • Setiap pemimpin kelompok pelayanan atau Ministry Group memiliki akses Erista
  • Setiap admin atau pengurus gereja memiliki akses Erista

Cara membuat Role baru

Erista sudah memiliki beberapa Role bawaan: Admin, Pastor, dan Group Leader. Namun, jika Anda membutuhkan peran atau Role khusus, Anda dapat membuatnya melalui Erista.

Berikut adalah cara membuat Role baru:

  1. Pastikan Anda berada pada menu Roles & Permissions (menu terletak di dalam Settings)
  2. Pada halaman Roles & Permissions, klik ke tombol Add Role
  3. Setelah window Add Role keluar, pertama masukkan nama role yang diingingkan
  4. Setelah itu, pilihlah antara All Access atau Limited Access. User dengan All Access akan dapat mengakses seluruh menu Erista.
  5. Jika Anda memilih Limited Access, berikutnya Anda dapat memilih fitur-fitur apa saja yang hendak diberikan kepada Role tersebut (memberi permission). Permission dapat diberikan dengan mencentang tombol-tombol yang tersedia di sebelah masing-masing permission.
  6. Setelah itu, jangan lupa untuk menekan tombol Save di bagian paling bawah.

Erista bagaimana membuat Role baru

Cara mengubah Role user tertentu

  1. Pastikan Anda berada pada menu Roles & Permissions (menu terletak di dalam Settings)
  2. Pada halaman Roles & Permissions, klik ke pada pilihan Role yang ada dan pilihlah Role yang hendak diubah
  3. Setelah Role yang dituju telah terpilih, ubahlah permission sesuai dengan kebutuhan Anda dengan cara menekan tombol centang atau menghapus centang yang terletak di sebelah masing-masing permission.
  4. Jangan lupa untuk menekan tombol Save jika semua telah selesai. Perubahan akan langsung aktif setelah Anda melakukan Save.

Role Administrator tidak dapat diubah

Role Administrator pada Erista tidak dapat diubah dan memiliki seluruh akses ke semua fitur Erista.

Manage Users

Cara mengundang user baru

Untuk mengundang user baru pada akun Erista gereja Anda, ikuti langkah berikut:

  1. Klik pada bagian kanan-atas (nama gereja) dan pilihlah menu Manage Users
  2. Pada halaman Users List klik pada tombol Invite new User pada bagian kanan-atas
  3. Setelah window Invite new User muncul, pertama masukkan nama depan dan nama belakang user baru yang hendak diundang
  4. Setelah itu, masukkan alamat email dan password sementara yang akan diberikan untuk user baru tersebut
  5. Pada bagian Role, pilihlah role yang paling sesuai dengan user baru tersebut
  6. Pada bagian Data Access, pilihlah All Access jika user baru diberikan akses kepada semua data jemaat gereja. Pilihlah Limited Access jika user baru hanya diberikan akses kepada sebagian data jemaat gereja.
  7. Jika Anda memilih Limited Access, maka akan muncul pilihan untuk memberikan akses data kepada Small Group atau Ministry Group tertentu. Pilihlah Small Group atau Ministry Group akan yang diberikan akses data untuk user baru tersebut.
  8. Setelah itu, tekan tombol Save pada bagian bawah window. Setelah tombol Save ditekan, maka Erista akan mengirimkan email kepada user baru tersebut sehingga ia dapat mengakses Erista.

Erista bagaimana membuat Role baru

Apa saja yang dapat dilihat oleh user dengan akses terbatas?

Jika user diberikan akses data terbatas / Limited Access, user tersebut masih dapat melihat informasi umum jemaat gereja seperti nama lengkap, email address, nomor telepon, ulang tahun, dan juga status baptisan. Namun mereka tidak akan dapat melihat informasi lainnya seperti alamat rumah, keluarga, dan data-data erista lainnya seperti data absensi, data catatan user, data kelompok lain, dan lain-lain.